Ad Code

Responsive Advertisement

5 Tips Mengatasi Dehidrasi Saat Olahraga

Nuzil Blog Community - Jika Anda mengalami dehidrasi saat berolahraga sangat penting untuk mengembalikan keseimbangan kadar air tersebut secepatnya.Mengatasi dehidrasi akibat berolahraga tidak hanya dengan mengkonsumsi air putih saja, karena cairan di dalam tubuh juga menganduk senyawa lainnya yakni elektrolit. Mineral inilah yang sangat penting dalam menjaga tubuh dari reaksi-reaksi zat kimia yang mungkin berbahaya bagi tubuh. Untuk mengatasi dehidrasi saat berolahraga, cobalah lima tips singkat mengatasi dehidrasi saat olahraga di bawah ini.

1. Minum air putih
Minum air putih saja memang tidak cukup untuk mengatasi dehidrasi tapi inilah hal wajib yang harus di lakukan pertama kali. Teguklah air secara perlahan-lahan untuk menghindari gangguan sakit perut. Minum air putih secara terburu-buru dan dalam jumlah banyak justru akan meningkatkan pengeluaran urin yang justru bisa memperlambat proses rehidrasi.

2. Makan
Setelah minum, konsumsilah makanan yang tinggi kandungan air dan elektrolitnya, Sodium, serta Protassium merupakan jenis elektrolit yang sangat penting untuk hidrasi tubuh kita. Komponen-komponen tersebut bisa di dapatkan dari sayuran serta buah-buahan yang banyak mengandung air. Makanan yang sedikit asin seperti sup sayuran juga bisa segera menggantikan cairan tubuh yang hilang.

3. Minuman energi
Mengonsumsi minuman elektrolit memang sangat membantu menggantikan cairan tubuh yang hilang dengan segera, namun sangat tidak di sarankan untuk meminumnya setiap hari dan dalam jangka waktu yang lama. Konsumsilah dengan jumlah yang wajar dan di saat Anda memang benar-benar merasa sangat kekurangan cairan di dalam tubuh.

4. Minum melebihi cairan yang keluar
Minumlah melebihi cairan yang hilang, misalnya jika berolahraga selam dua jam dan kehilangan cairan sebanyak satu liter cairan lewat keringat, tubuh tidak akan terhidrasi kembali sampai Anda mengonsumsi 1,5 x lebih banyak cairan yang hilang.

5. Hindari alkohol dan kafein
Jangan pernah meminum minuman beralkohol atau berkafein tinggi saat dehidrasi. Minuman yang mengandung dua seyawa kimia ini akan meningkatkan produksi urin, membuat tubuh lebih sulit untuk mempertahankan kadar cairan. 

Post a Comment

0 Comments

Close Menu